Tokoh Masyarakat Cikeusal Gempol Ajak Warga Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada Serentak 2024

    Tokoh Masyarakat Cikeusal Gempol Ajak Warga Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada Serentak 2024

    KAB. CIREBON -  Tensi politik menjelang Pilkada Serentak 2024 semakin meningkat. Sdr. Agus Saputra, tokoh masyarakat Desa Cikeusal, Kecamatan Gempol, Kabupaten Cirebon, mengimbau masyarakat untuk mengutamakan semangat persatuan dan kesatuan bangsa di tengah beragam perbedaan pandangan dan pilihan politik.

    Agus mengajak seluruh elemen masyarakat Kabupaten Cirebon untuk bersama-sama menjaga kondusivitas, ketertiban, dan keamanan menjelang pemilihan umum ini.

    "Kita harus tetap tenang dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang tidak benar atau berita hoaks. Mari kita hindari tindakan anarkis yang tidak mencerminkan kepentingan masyarakat. Berdemokrasi haruslah dilakukan dengan semangat yang positif dan dilandasi nilai-nilai ibadah, " ujarnya pada Jumat (20/9/2024).

    Ia juga menyerukan kepada seluruh masyarakat, khususnya di Kabupaten Cirebon, untuk bijak dalam menyikapi setiap perbedaan, terutama terkait pilihan politik.

    "Jadikan Pilkada Serentak 2024 sebagai pesta demokrasi yang menyenangkan dengan suasana yang aman dan nyaman. Kita harus menahan diri dari provokasi yang dapat menggiring kita untuk melakukan tindakan anarkis, yang justru merugikan kepentingan umum dan diri kita sendiri, " pungkasnya.

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Polresta Cirebon Gelar Patroli Gabungan Skala Besar untuk Ciptakan Situasi Kamtibmas Kondusif
    Cegah gangguan Kamtibmas pada dini hari, Polsek Waled laksanakan patroli Pos kamling serta Objek Vital di kecamatan Waled

    Ikuti Kami